× Home Sitemap Disclaimer
Navigasi

Mister Phy

Semua tentang Sains

Pembahasan contoh soal larutan elektrolit & nonelektrolit

Nomor 1
Manakah pernyataan yang benar tentang elektrolit
A. zat-zat yang jika dilarutkan dalam air akan teruai menjadi ion negatif dan ion posisif.
B. Zat-zat yang jika dilarutkan dalam air akan terurai menjadi molekul-molekul.
C. Zat-zat yang jika dilarutkan dalam air akan terurai menjadi atom-atom
D. Zat-zat yang jika dilarutkan dalam air akan terurai menjadi unsur-unsur
E. Zat-zat yang jika dilarutkan dalam air akan terurai menjadi gas-gas tertentu.

Pembahasan
Elektrolit merupakan larutan yang dapat menghasilkan arus listrik karena terdapat ion negatif dan ion positif.
Jawaban: A

Nomor 2
Hasil uji daya hantar listrik terhadap larutan A dan larutan B diperoleh hasil sebagai berikut:
Pada larutan A, lampu menyala dan terbentuk gelembung-gelembung gas. Pada larutan B, lampu tidak menyala dan tidak terbentuk gelembung-gelembung gas.
Kesimpulan yang dapat ditarik dari data tersebut adalah....
A. Larutan A adalah nonelektrolit karena menghasilkan gelembung-gelembung
B. Larutan B adalah elektrolit karena tidak menghasilkan gelembung-gelembung
C. Larutan A adalah elektrolit karena terurai menjadi ion-ion yang menyalakan lampu
D. Larutan B adalah elektrolit karena tidak terurai menjadi ion-ion
E. Larutan A adalah elektrolit karena mudah larut dalam air.

Pembahasan
Pada larutan A, lampu menyala dan terbentuk gelembung-gelembung gas menunjukkan larutan A adalah elektrolit kuat. Pada larutan B, lampu tidak menyala dan tidak terbentuk gelembung gas menunjukkan larutan B adalah nonelektrolit.
Jawaban C

Nomor 3
Larutan dari senyawa berikut yang termasuk kedalam larutan nonelektrolit adalah....
A. urea
B. garam daput
C. air kapur
D. air cuka
E. air laut

Pembahasan
Yang bukan larutan nonelektrolit adalah urea.
Jawaban: A

Nomor 4
Jika dilakukan pengujian larutan elektrolit, larutan yang tidak menyebabkan lampu menyala dan tidak menyebabkan gelembung gas adalah...
A. NaOH
B. NaBr
C. H2SO4
D. C6H12O6
E. HNO3

Pembahasan
Larutan yang tidak menyebabkan lampu menyala dan tidak menyebabkan gelembung gas adalah larutan nonelektrolit.
Jawaban: C

Nomor 5
Senyawa berikut yang termasuk elektrolit lemah adalah...
A. C6H12O6
B. HNO3
C. NH4OH
D. CaO
E. H2SO4

Pembahasan
Elektrolit lemah merupakan larutan yang tidak menyebabkan lampu menyala tapi menimbulkan gelembung gas.
Jawaban: C

Nomor 6
Berikut adalah data hasil pengujian daya hantar listrik beberapa larutan:

Contoh soal larutan elektrolit kuat

Berdasarkan data tersebut, yang merupakan larutan elektrolit kuat adalah nomor...
A. 3 dan 5
B. 2 dan 3
C. 1 dan 5
D. 1 dan 4
E. 2 dan 4

Pembahasan
Larutan elektrolit kuat adalah larutan yang menyebabkan lampu menyala dan terjadi gelembung gas.
Jawaban: D

Nomor 7
Berikut adalah data pengamatan daya hantar listrik beberapa larutan dalam air.

Contoh soal larutan elektrolit lemah

Larutan yang tergolong elektrolit lemah adalah larutan....
A. P, Q, R
B. R, S, T
C. P, R, T
D. U, V, W
E. P, R, W

Pembahasan
Larutan elektrolit lemah tidak menyebabkan lampu menyala tapi menghasilkan gelembung gas.
Jawaban: E

Nomor 8
Berikut ini data hasil uji elektrolit air dari berbagai sumber:

Contoh soal larutan elektrolit dan nonelektrolit

Pernyataan yang tepat untuk data tersebut adalah....
A. air laut tergolong elektrolit lemah
B. air murni tergolong elektrolit paling lemah
C. daya hantar listrik air sungai lebih kecil daripada air hujan
D. daya hantar listrik air hujan paling lemah
E. air murni termasuk elektrolit kuat.

Pembahasan
Berdasarkan data disimpulkan bahwa air murni, air sungai dan air hujan adalah elektrolit lemah dan air murni sebagai elektrolit paling lemah. Air laut merupakan elektrolit kuat karena dapat menyalakan lampu dan menghasilkan gelembung gas yang cepat.
Jawaban: B

Nomor 9
Jika dilakukan pengujian daya hantar listrik, larutan yang dapat menyebabkan lampu menyala dan menimbulkan gelembung gas adalah...
A. C6H12O6
B. HBr
C. CO(NH2)2
D. CH3COOH
E. NH4OH

Pembahasan
Soal menunjukkan elektrolit kuat.
Jawaban: B .
Topik: #Pembahasan soal kimia


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda
Langganan: Posting Komentar (Atom)

Cari Blog Ini

Arsip Blog

   

Popular Posts

  • Ringkasan materi dan pembahasan soal UN fisika tentang gelombang bunyi
    RINGKASAN MATERI DAN PEMBAHASAN SOAL UN TENTANG GELOMBANG BUNYI Ringkasan materi dan pembahasan soal-soal ujian nasionl fisika sma tentan...
  • Materi dan pembahasan contoh soal suku banyak - teorema sisa
    Suku banyak dan teorema sisa Hal yang paling utama pada suku banyak adalah pembagian suku banyak P(x) oleh suatu suku Q(x) yang ditulis seba...
  • Pembahasan soal faktorial dan permutasi
    Pembahasan soal faktorial dan permutasi Faktorial merupakan penulisan singkat dari perkalian sederetan bilangan bulat positif terurut hingga...
  • Perpindahan Kalor secara Radiasi
    Radiasi adalah perpindahan panas tanpa melalui perantara. Setiap benda mengeluarkan energi dalam bentuk radiasi elektromagnetik. Laju radia...
  • Menentukan Ketinggian dan Jarak Maksimun pada Gerak Parabola
    Menentukan Ketinggian Pada ilustrasi berikut nampak saat benda di titik A tingginya adalah h A , saat berada di titik B tingginya adalah ...
  • Ringkasan materi dan pembahasan contoh soal persamaan kuadrat
    Persamaan kuadrat Persamaan kuadrat memiliki bentuk umum sebagai berikut: ax n + bx + c = 0 Akar-akar persamaan kuadrat dapat dihitung deng...
  • aplikasi Impuls dan momentum
    Impuls adalah gaya yang bekerja pada benda dalam waktu yang relatif singkat, sedangkan momentum merupakan ukuran kesulitan untuk memberhent...

Halaman

  • Beranda
  • Site Map
  • Disclaimer
Ehcrodeh. Gambar tema oleh Matt Vince. Diberdayakan oleh Blogger.
Copyright © Suka Motor . Template by: Padja Tjiloeah