RINGKASAN MATERI DAN PEMBAHASAN SOAL UN TENTANG FISIKA INTI
Fisika inti merupakan salah satu bahasan pelajaran fisika SMA kelas XII IPA semester 2 yang mengkaji tentang inti atom. Inti atom terdiri dari proton dan neutron. Banyaknya proton didalam inti disebut nomor atom (Z). Sedangkan Jumlah dari proton dengan neutron disebut nomor massa (A). Itulah sedikit ulasan tentang fisika inti.Dibawah ini merupakan ringkasan materi dan pembahasan soal fisika inti selengkapnya yang meliputi defek massa, energi ikat , reaksi inti, dan radioaktivitas. Jadi ada contoh soal dan pembahasan untuk defek massa, energi ikat, energi reaksi inti dan radioaktivitas. Radioaktivitas disini meliputi pelururah seperti pembahasan soal tentang waktu paruh, aktivitas, dan intensitas. Selain itu dibahas pula tentang pemanfaatan zat radioaktif untuk berbagai bidang seperti bidang kesehatan, bidang pertanian, hidrologi, dan bidang industri.
Contoh soal yang diambil adalah contoh-contoh soal ujian nasional dari berbagai tahun agar bervariasi . Selain itu dilengkapi dengan soal-soal latihan sebagai bahan evaluasi untuk mengukur tingkat pemahaman. Jadi sangat pas buat persiapan menghadapi ujian nasional, ulangan harian atau ujian lainnya.
DEFEK MASSA
Yaitu berkurangnya massa inti atom karena berubah menjadi energi.
Keterangan:
Δm = defek massa.
Z = nomor atom = banyak proton/elektron.
N = banyak neutron.
ΣmP = jumlah massa proton.
ΣmN = jumlah massa neutron.
mi = massa inti.
ENERGI IKAT
Adalah energi yang diperlukan untuk melepaskan partikel-partikel penyusun inti menjadi partikel-partikel terpisah.
REAKSI INTI
Secara umum reaksi inti dinotasikan dengan:A + X → B + Y + E
Dengan E menyatakan energi reaksi. Besar energi reaksi:

Keterangan:
mA = massa partikel A
mY = massa partikel Y
mB = massa partikel B
mX = massa partikel X
RADIOAKTIVITAS
Yaitu peristiwa terurainya beberapa inti atom tertentu secara spontan yang diikuti dengan pancaran partikel alfa, partikel beta, atau radiasi gamma. Sinar-sinar yang dipancarkan disebut sinar radioaktif. Sedangkan, zat yang memancarkan sinar radioaktif disebut zat radioaktif.
Dengan T1/2 = waktu paruh dan λ = konstanta peluruhan.

Dan,

Keterangan:
N = jumlah inti yang tersisa.
N0 = jumlah inti mula-mula.
A = aktivitas radioaktif (Bq).
A0 = aktivitas radioaktif mula-mula (Bq).
t = waktu.
T1/2 = waktu paruh.
Suatu keping tipis jika diterobos sinar radioaktif maka intensitas sinar tersebut (I) setelah meninggalkan keping akan berkurang.
Keterangan:
I = intensitas akhir.
I0 = intensitas mula-mula.
d = tebal lapisan.
HVL = 0,693 / µ = Lapisan harga paruh.
µ = koefisien pelemahan.
MANFAAT ZAT RADIOAKTIF
Bidang kedokteran
- Pengujian fungsi kelenjar gondok dengan isotop I-131, I-123, atau Tc-99
- Mensterilkan alat-alat kesehatan dan membunuh sel-sel kanker dengan radioisotop Co-60
- Mendeteksi kerusakan jantung dengan Tc-99 dan Ti-201.
- Mendeteksi penyumbatan dalam peredaran darah dengan menggunakan larutan garam yang mengandung Na-24.
- Mendeteksi kerusakan tulang dan paru-paru dengan menggunakan radioisotop Tc-99
- Uji faal ginjal dengan menggunakan isotop I-131.
Bidang pertanian dan peternakan
- Pemuliaan tanaman untuk menghasilkan bibit unggul dengan teknologi iradiasi bibit tanaman.
- Pengendalian hama tanaman yaitu menjadikan hama jantan yang steril (mandul).
- Menghasilkan makanan tambahan ternak yang dapat meningkatkan berat badan ternak.
- Menghasilkan vaksin untuk mencegah penyakit berak darah pada ayam.
Bidang industri
- Sebagai perunut yaitu untuk mengamati kebocoran tangki dan pipa serta mengamati kebocoran bendungan.
- Untuk mengetahui keretakan pada pesawat terbang dan gedung.
- Untuk vulkanisir karet alam, pelapisan permukaan kayu, serta pembuatan zat aditif untuk industri sepatu.
Bidang arkeologi
Mengatur umur fosil dan benda-benda purbakala dengan menggunakan radioisotop C-14.
Bidang hidrologi
- Mempelajari kecepatan aliran sungai.
- Mengetahui rembesan air laut ke darat.
- Mengukur pendangkalan di pelabuhan, danau, dan sungai.
CONTOH SOAL REAKSI INTI DAN PEMBAHASAN
Nomor 1 (2010)Massa inti atom 20Ca40 adalah 40,078 sma. Jika massa proton = 1,0078 sma dan neutron = 1,0087 sma, defek massa pembentukan 20Ca40adalah.....
A. 0,165 sma
B. 0,252 sma
C. 0,262 sma
D. 0,320 sma
E. 0,330 sma
Pembahasan:
Diketahui:
Z = 20
A = 40
N = A – Z = 40 – 20 = 20
mi = 40,078 sma
mP = 1,0078 sma
mN = 1,0087
Ditanya: Δm = ...
Jawab:
Δm = [(Z . mP + N . mN) – mi]
Δm = [(Z . mP + N . mN) – mi]
Δm = [(20 . 1,0078 + 20 . 1,0087) – 40,078]
Δm = (20,156 + 20,174) – 40,078
Δm = 40,33 – 40,078 = 0,252 sma
Jawaban: B
Nomor 2 (UN 2012)Massa inti 4Be9 = 9,0121 sma, massa proton = 1,0078, massa neutron = 1,0086 sma. Jika 1 sma setara dengan energi sebesar 931 Mev, maka energi ikat atom 4Be9 adalah...
A. 51,39 MeV
B. 57,82 MeV
C. 62,10 MeV
D. 90,12 MeV
E. 90,74 MeV
Pembahasan
Energi ikat:
E = ((mp + mn) - mi) . 931 MeV
E = ((4 . 1,0078 + 5 . 1,0086) - 9,0121) 931 MeV
E = (4,0312 + 5,043) - 9,0121) 931 MeV
E = 57,82 MeV
Jawaban: B
Nomor 3 (UN 2012)
Perhatikan reaksi fusi berikut:
1H2 + 1H2 → 1H3+ 1H1 + energi
Jika massa inti 1H2 = 2,0141 sma, 1H3 = 3,0160 sma dan 1H1 = 1,0078 sma, maka energi yang dihasilkan pada reaksi fusi tersebut adalah...
A. 5,0964 MeVB. 5,0443 MeV
C. 4,0964 MeV
D. 4,0878 MeV
E. 4,0778 MeV
Pembahasan
E = (m 1H2 + m 1H2 ) - (m 1H3 + m 1H1 ) 931 MeV
E = (2,0141 + 2,0141) - (3,0160 + 1,0078) 931 MeV
E = (4,0282 - 4,0238) 931 MeV
E = 4,0964 MeV
Jawaban: C
Nomor 4 (Ebtanas 2001)
Apabila massa inti 6C12 = 12, massa proton = 1,00783 sma, dan massa neutron = 1,008665 sma (1 sma = 931 MeV), maka energi ikat inti tersebut adalah...
A. 41,107 MeVB. 47,110 MeV
C. 72,141 MeV
D. 92,141 MeV
E. 107,92 MeV
Pembahasan:
Diketahui:
mP = 1,00783 sma
mN = 1,008665 sma
m 6C12 = 12 sma
Ditanya: E = ...
Terlebih dahulu hitung Δm.
Δm = [(Z . mP + N . mN) – mi]
Δm = [(6 . 1,00783 + 6 . 1,008665) – 12]
Δm = (6,04698 + 6,05199) – 12
Δm = 12,09897– 12 = 0,09897 sma
Menghitung E.
E = Δm . 931 MeV = 0,09897 . 931 MeV
E = 92,141 MeV
Δm = [(Z . mP + N . mN) – mi]
Δm = [(6 . 1,00783 + 6 . 1,008665) – 12]
Δm = (6,04698 + 6,05199) – 12
Δm = 12,09897– 12 = 0,09897 sma
Menghitung E.
E = Δm . 931 MeV = 0,09897 . 931 MeV
E = 92,141 MeV
Jawaban:D
Nomor 5 (UN 2012)
Pernyataan-pernyataan berikut ini:1) Terapi radiasi
2) Mengukur kandungan air tanah
3) Sebagai perunut
4) Menentukan umur fosil
Yang merupakan pemanfaatan radioisotop dibidang kesehatan adalah...
A. 1, 2, 3, dan 4
B. 1, 2, dan 3
C. 1 dan 3
D. 2 dan 4
E. 4 saja
Jawaban: C
Pembahasan soal inti atom video youtube
.
Topik: #Fisika inti #Materi ujian nasional fisika
Tidak ada komentar:
Posting Komentar